Berangkat, KKN/PkM Internasional ke Malaysia Tahap 2

 

LPPM(20/8)- 12 mahasiswa IAINU Kebumen berangkat ke Malaysia, Sabtu (19/8). Mereka termasuk dalam peserta KKN/PkM Internasional Tahap 2. Ada lima peserta pria, dan tujuh peserta perempuan. Mereka dari Program Studi (Prodi) PAI, PGMI, MPI pada Fakultas tarbiyah, dan Prodi AS dan KPI pada Fakultas FSUD.

 

Mereka akan mengabdi selama lebih kurang sebulan di Malaysia.

“Rencana mereka akan ditempatkan di tiga lokasi. Di SB Sungai Mulia 5, SB Kuala Langat, dan SB Jalan Kebun. Mereka akan mendampingi ratusan siswa keturunan Indonesia di lokasi, baik pendampingan pembelajaran, ekstrakurikuler, dan kegiatan lainnya”, jelas Agus Salim Chamidi Ketua LPPM.

“IAINU pada 2023 ini mengirimkan 17 mahasiswa KKN/PkM ke Malaysia. Tahap 1 berlangsung 22 Juli sampai 19 Agustus 2023. Tahap 2 berlangsung 20 Agustus sampai 14 September 2023. Jadi ini Tahap 2 berangkat, Tahap 1 pulang kembali ke Kebumen”, imbuhnya.

 

Foto bersama Pengelola SBSM5 Dra Mimin Mintarsih

 

Selain KKN/PkM Internasional, IAINU Kebumen menyelenggarakan KKN Reguler dan Mandiri yang mengabdi di wilayah Kabupaten Kebumen. KKN Reguler/Mandiri ini bekerjasama dengan 26 MWCNU se-Kabupaten Kebumen dan sekaligus dengan pemerintah desa dan ranting NU di wilayah lokasi Posko masing-masing. KKN Reguler/mandiri akan berakhir 30 Agustus, dan puncak acara KKN berupa Campfest IAINU Kebumen.

Campfest akan diselenggarakan Sabtu-Ahad 26-27 Agustus 2023 di Kompleks IAINU Kebumen. Kegiatannya antara lain festival rebana, bazaar produk lokal Kebumen, jalan sehat, dan lainnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *